Training for Trainers - Unilever Oleochemical Indonesia 1

Melatih karyawan yang akan dipersiapkan menjadi trainer/ pengajar internal di dalam sebuah perusahaan merupakan hal yang krusial untuk dilakukan. Hal ini merupakan wujud perhatian dari perusahaan untuk mempercepat akselerasi karyawan.

Dengan demikian akan terjadi pemerataan pengetahuan, keterampilan dan sikap yang esensial di antara sesama karyawan yang bekerja di dalam korporasi tersebut sehingga tiap-tiap individu dalam sebuah korporasi dapat berkontribusi positif bagi perusahaan.

Pertanyaan kami, dengan terbatasnya dana training yang dikeluarkan oleh perusahaan, ditambah terbatasnya juga tenaga trainer/ pengajar internal, apakah mungkin terjadinya akselarasi tersebut dapat terjadi?

Maka salah satu sarana yang mungkin dapat dilakukan oleh perusahaan adalah menyiapkan trainer baru untuk membantu divisi Training & Development mempercepat perubahan keterampilan, pengetahuan serta sikap dari tiap-tiap karyawan.

Mengapa mempersiapkan karyawan untuk menjadi trainer/ pengajar internal ini dirasa perlu, selain karena rata-rata jumlah trainer/ pengajar internal yang ada dibagian Training & Development di tiap korporasi jumlahnya terbatas, karena juga ada beberapa motif yang mendasarinya, diantaranya:

  1. Semakin banyak karyawan yang memiliki kemampuan mengajar yang baik, maka akan terjadi perputaran pengetahuan diantara sesama karyawan dan terjadi pemerataan skill tertentu dalam tiap diri karyawan.
  2. Semakin banyak karyawan yang dilatih untuk memiliki kemampuan mengajar, maka semakin memudahkan tugas dari HRD dalam memberikan hak setiap karyawan untuk tumbuh dan berkembang.
  3. Saling melengkapi keterampilan tertentu yang mungkin hanya dimiliki oleh sebagian karyawan untuk dibagikan kepada karyawan lain.

PT Unilever Oleochemical Indonesia merupakan perusahaan yang mulai menyadari bahwa mencetak karyawan untuk menjadi pengajar internal mutlak untuk dilakukan. Didasari kebutuhan tersebut, Presenta kembali dipercaya oleh PT Unilever Oleochemical Indonesia (UOI) untuk melatih karyawan pilihan yang ada di UOI untuk dilatih bagaimana menjadi trainer yang baik dan andal.

Training for Trainers - Unilever Oleochemical Indonesia 2

Pelatihan yang berlangsung selama 3 (tiga) hari di Unilever Oleochemical Indonesia – Sei Mangkei Medan yang dimulai pada tanggal 27 Februari – 01 Maret 2019 berjalan dengan seru, menyenangkan dan tentunya juga memberikan impact yang luar biasa yang dirasakan oleh tiap peserta. Sebanyak 20 orang yang diutus untuk mengikuti pelatihan ini  antusias dalam belajar keterampilan baru ini. Pelatihan ini dibawakan langsung oleh Muhammad Noer (Master Trainer Presenta) yang sudah berpengalaman menjadi seorang trainer/ pengajar.

Secara garis besar, peserta akan mempelajari beberapa pengetahuan esensial yang wajib dimiliki agar menjadi trainer yang hebat, diantaranya:

  1. Memahami Prinsip Training yang Baik & Membuat Analisis Kebutuhan Training

 Prinsip Training yang Baik

– Analisa Kebutuhan Training (TNA)

– Menyusun Kerangka Training

– Metoda Training yang Interaktif

  1. Mendesain Alat Bantu & Peralatan Pendukung Training

 Membuat Slide Training yang Baik & Powerful

– Praktek – Membuat 4 Lembar Visual Training

– Menggunakan Alat Bantu agar Training Lebih Dinamis

– Mengatur Desain Ruang Training & Cara Pengelompokan Peserta yang Efektif

  1. Delivery – Membawakan Training Secara Menarik & Menghibur

– Skill berbicara untuk Trainer

– Teknik Fasilitasi yang Efektif

– Praktek Teknik Membawakan Training yang Interaktif & Menghibur

Training 3 (tiga) hari bersama Presenta ini berjalan dengan baik dan para peserta sangat antusias karena mereka mendapatkan skill baru mengenai bagaimana menjadi trainer yang memiliki impact terhadap peserta, diawali dengan belajar memahami bagaimana prinsip training yang baik, menggali kebutuhan training dengan belajar menyusun analisa kebutuhan training sampai peserta belajar bagaimana membawakan training yang dinamis serta berefek kepada peserta.

Training for Trainers - Unilever Oleochemical Indonesia 3

Dengan pelatihan ini, para karyawan di Unilever Oleochemical Indonesia sekarang memiliki keterampilan baru yang sangat berguna dalam diri mereka untuk lebih percaya diri dalam menjalankan tugas mereka menjadi trainer internal. Tidak hanya itu, sekarang para peserta siap menjadi bagian dari Agent of Change untuk membawa Unilever Oleochemical Indonesia menjadi korporasi yang terus bertumbuh dan menjadikan tiap karyawan yang ada di UOI menjadi pembelajar yang dinamis.

Jika perusahaan Anda ingin mengadakan pelatihan Training for Trainers ini, silakan hubungi tim Presenta di HP/ WA: 0811 1880 84 atau kirim email ke putri@presenta.co.id.

 

Scroll to Top